
Bombana, Datasultra.com – Pemerintah Kabupaten Bombana melalui PT. POS Indonesia (Persero) dan Dinas Sosial Kabupaten Bombana melaksanakan kegiatan penyaluran Bantuan Sosial Tunai Sembako dan PKH Tahun 2023.
Bantuan tersebut diserahkan langsung oleh Pj. Bupati Bombana, Burhanuddin bertempat di Kantor Pos Bombana Kelurahan Lauru, Kecamatan Rumbia Tengah, Jum’at (31/3/2023).
Bantuan Sosial Tunai Sembako dan PKH tahap 1 tahun 2023 disalurkan secara tunai melalui PT. POS Indonesia dan non tunai melalui Bank Mandiri di rekening masing-masing penerima.
Melalui PT. POS Indonesia, Bantuan Sosial sembako di Bombana tersalur sebanyak 201 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) dan sebanyak 11.554 KPM. Sementara itu, untuk penyaluran melalui Bank Mandiri secara non tunai tersebar di 22 Kecamatan di Bombana.
Bantuan Sosial Tunai ini diberikan kepada kelompok masyarakat dengan kategori berpenghasilan rendah atau keluarga miskin dan rentan, berupa bantuan tunai sembako untuk bulan Januari sampai dengan bulan Maret, yang berjumlah Rp. 200.000,- perbulan, sehingga total yang diterima yaitu sebesar Rp. 600.000,- selama tiga bulan.
Penyaluran dilakukan secara komunitas, adapun bagi penyandang disabilitas dan lansia disalurkan langsung ke rumah penerima.
Pj. Bupati Bombana mengatakan kepada penerima bansos sembako agar jangan menjadikan bantuan ini sebagai sumber utama dalam penghasilan, namun dijadikan sebagai motivasi sehingga bisa keluar dari kategori keluarga berpenghasilan rendah.
Ia pun meminta kepada masyarakat untuk proaktif, apabila ada yang ditemukan oknum yang memanfaatkan bantuan tersebut, untuk segera melapor.
“Jika ada oknum yang memanfaatkan bantuan ini, sehingga Bantuan Sosial Tunai yang diterima oleh masyarakat tidak sesuai, harap dilaporkan segera agar bisa ditindaklanjuti,” tegasnya. (As)





