
Kendari, Datasultra.com – Asosiasi Futsal Provinsi (AFP) Sulawesi Tenggara (Sultra) melakukan seleksi tim futsal andal lewat ajang Liga Futsal Nusantara U23 Tahun 2023 Regional Sultra.
Liga Futsal Nusantara U23 tersebut digelar selama empat hari berturut turut. Tepatnya, 18-21 Mei 2023. Total 13 tim putra dan dua tim putri adu kekuatan tendangan menjadi yang terbaik pada event olahraga ini.
Wakil Ketua KONI Sultra Muchtar Syahrir ikut hadir menyemangati pembukaan laga perdana Liga Futsal Nusantara U23 tersebut.
Ketua AFP Sultra Abdul Latif secara khusus menyampaikan terima kasih kepada Ketua KONI atas support terhadap penyelenggaraan event olahraga Liga Futsal Nusantara U23 tahun 2023 Regional Sultra.
Dalam sambutannya, Ketua AFP Sultra Abdul Latif yang diwakili Wakil Ketua AFP Samkarya Nugraha menekankan agar para peserta bersaing secara sportif serta menunjukkan skill terbaik dan kekompakan tim mengolah bola, menjebol gawang.
“Ajang ini merupakan wadah yang sengaja disiapkan untuk menggali potensi-potensi di cabang olahraga futsal,” tutur Samkarya.
Liga Futsal Nusantara U23 Tahun 2023 Regional Sultra, lanjut dia, akan menjadi laga seleksi tim futsal terbaik untuk mewakili Sultra dalam turnamen nasional Liga Futsal Nusantara U-23 pada Juni mendatang.
“Perhelatan laga seleksi ini sendiri menjadi bagian komitmen serius Ketua AFP Sultra Abdul Latif yang mendukung penuh lahirnya talenta muda olahraga futsal dari Bumi Anoa,” lanjutnya.(As)





