Hendak Memancing, Warga Kendari Temukan Mayat Terbawa Arus Sungai

Sosok mayat terapung di belakang Rumah Makan Sarapo.
Listen to this article

Kendari, Datasultra.com – Sosok mayat laki-laki ditemukan dibelakang Rumah Makan (RM) Sarapo, di Kelurahan Kambu Kecamatan Kambu Kota Kendari, Rabu 19 Juli 2023.

Kapolresta Kendari, Kombespol Muhammad Eka Fathurrahman mengatakan, mayat tersebut ditemukan oleh warga bernama Iswayudin yang hendak memancing dibelakang RM Sarapo.

“Sekitar pukul 11.30 Wita, ketika saksi menurunkan pancingnya tiba-tiba melihat mayat laki-laki yang melintas terbawah arus,” ujarnya.

Saksi pun meminta bantuan kepada warga sekitar untuk melaporkan kejadian tersebut ke pihak kepolisian.

“Mayat tersebut masih terbawa arus, selanjutnya warga berhasil menghentikan mayat tersebut yang terbawa arus di samping RSUD Kota Kendari,” katanya.

Selanjutnya, mayat tersebut dievakuasi dan dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara Kendari. (Rk)

Facebook Comments Box