
Kendari, Datasultra.com- Pelatihan dasar (Latsar) calon pegawai negeri sipil (CPNS) Golongan III Lingkup Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulawesi Tenggara (Sultra) telah dibuka di salah satu Hotel Kendari, Kamis 31 September 2023.
Kepala Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Sultra, Syahruddin Nurdin menuturkan, sebanyak 160 orang yang terbagi menjadi empat kelas dalam mengikuti Latsar CPNS golongan tiga.
“Ini merupakan dasar angkatan terakhir untuk di tahun 2023 ini,” tuturnya.
Kata dia, para peserta Latsar CPNS pada umumnya berasal dari Kabupaten Konawe Utara berjumlah 153 orang dan tujuh orang dari Kabupaten Muna.
“Jadi sama dengan Latsar sebelumnya, bahwa ini mereka akan melaksanakan pembelajaran selama 18 hari,” ujarnya.
Saat ini, sambung dia, penerimaan ASN sudah berkurang bahkan yang lebih besarnya adalah penerimaan PPPK. Di tahun 2023 ini jumlah Latsar sebanyak 400 orang.
“Tahun sebelumnya itu ada ribuan dan sekarang penerimaannya sudah sedikit. Cuman kita akan beralih ke PPPK karena status kepegawaiannya sama seperti ASN,” lanjutnya.
Namun, tambah dia, hal itu belum bisa dilaksanakan orientasi PPPK, padahal didalam anggaran perubahan, telah diusulkan untuk kurang lebih 3.200 orang pengangkatan tiga tahun lalu.
“Tapi sampai saat ini kami belum diberikan anggaran untuk pelaksanaannya, mudah-mudahan kita bisa melaksanakan orientasi PPPK itu di APBD reguler di tahun 2024,” pungkasnya. (Rk)





