Jelang Pemilu 2024, Polda Sultra Gelar Sispamkota

Tim Wanteror Brimob Polda Sultra melaksanakan penyelamatan sandra dalam simulasi Sistem Pengamanan Dalam Kota (Sispamkota) di halaman Markas Brimobda Sultra, Kamis, 12 Oktober 2023.
Listen to this article

Kendari, Datasultra.com – Menjelang Pemilihan Umum (Pemilu) 2024, Kepolisian Daerah (Polda) Sulawesi Tenggara (Sultra) menggelar simulasi Sistem Pengamanan Dalam Kota (Sispamkota) di halaman Markas Brimobda Sultra, Kamis, 12 Oktober 2023.

Ribuan personel dilibatkan dalam simulasi ini diawali pendaftaran pasangan calon, masa kampanye, masa tenang, pemungutan suara, penghitungan suara, rekapitulasi hasil pemungutan suara.

Dalam simulasi Sispamkota, personel memperagakan sebagai massa aksi, ada pula yang mengawal dan mengamankan jalannya aksi unjuk rasa hingga selesai.

Simulasi tampak pengunjuk rasa anarkis sehingga dilakukan penindakan oleh Tim Raimas Direktorat Samapta Polda Sultra.

Kemudian, pasukan Penindakan Huru Hara (PHH) dan Detasemen 45 melaksanakan penindakan terhadap massa aksi yang anarkis. Sementara
tim Wanteror melaksanakan penyelamatan sandra

Wakil Kepala Kepolisian Daerah (Wakapolda) Sultra Brigjen Pol Dwi Irianto mengatakan, kegiatan ini digelar agar personel dalam pengamanan pemilihan presiden dan legislatif bisa memahami tugas dan fungsi saat berada di lapangan.

“Pengamanan Pemilu nanti, Polda Sultra menyiapkan 5.200 personel yang akan disebar ke TPS dan rayon-rayon tertentu,” ucap Dwi Irianto.

Jenderal bintang satu ini melanjutkan, personel juga akan di tempatkan yang diprediksi terjadinya konflik atau gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas).

“Kami mengimbau kepada masyarakat agar bersama-sama menjaga kondusivitas di wilayah Sultra,” pungkasnya. (Ld)

Facebook Comments Box