
Kendari, Datasultra.com- Pj Gubernur Sultra Andap Budi Revianto mengucapkan selamat Hari Dokter Nasional yang ke-73 pada tahun 2023 ini. Sebagai mana diketahui, 24 Oktober secara resmi diperingati sebagai Hari Dokter Nasional.
Sejarah dari peringatan Hari Dokter Nasional tak lain bertepatan dengan berdirinya Ikatan Dokter Indonesia (IDI).
“Kesehatan adalah harta yang paling berharga, dan dokter adalah penjaganya ketika kita menghadapi berbagai gelombang penyakit,” tutur Andap.
Andap berharap, semoga rekan rekan dokter seluruh Indonesia, khususnya yang berada di Sulawesi Tenggara (Sultra) senantiasa diberikan kekuatan untuk berjuang demi kesehatan seluruh masyarakat Indonesia.
“Selamat Hari Dokter Nasional 2023, semoga seluruh pengorbanan dan kerja keras para dokter dapat memperoleh kebaikan serta kemuliaan di masa depan,” tandasnya. (As)





