Ini Komitmen ASR Dalam Memenangkan Ganjar-Mahfud

Konferensi pers bersama awak media di kantor DPW PPP Sultra, Minggu 4 Februari 2024. (Foto Rk)
Listen to this article

Kendari, Datasultra.com – Andi Sumangerukka berkomitmen memenangkan pasangan Ganjar dan Mahfud sebagai Presiden dan Wakil Presiden pada Pemilu 2024 mendatang.

Hal itu diungkapkannya kepada awak media ini saat ditemui pada konferensi pers di Kantor DPW Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Sultra, Minggu 4 Februari 2024.

“Kebetulan saya sendiri sebagai ketua TPD Ganjar-Mahfud, jadi mau tidak mau empat partai yang bergabung salah satunya adalah PPP, PDIP, Perindo dan Hanura. Kita sudah melakukan kegiatan mulai dari awal persiapan,” ungkapnya.

Kata dia, melihat kondisi pada saat kedatangan Ganjar di Kendari, pihaknya tidak menyangka terhadap antusias warga Kendari yang menyambut Capres nomor urut 3 itu.

“Animo masyarakat luar biasa. Yang tadinya kita berharap cuman 1000 yang datang ternyata bisa membludak hingga 2000 ribu masyarakat,” ujarnya.

Bahkan, kedatangan Ganjar di Bumi Anoa Sultra juga melakukan road show mulai dari berjalan kaki hingga mengunjungi pasar-pasar yang ada di Kota Kendari

“Itu bagian dari upaya yang kita lakukan dalam rangka memenangkan. Dan Kita berkomitmen bagaimana memenangkan Ganjar-Mahfud di Sultra,” tuturnya.

“Ketiga Capres 2024 baik, namun ada yang lebih baik. Saya kenal secara pribadi masing-masing tapi ada yang terbaik. Kita berusaha mensosialisasikan kebaikan yang dimiliki oleh Ganjar. Dan itu sudah saya lakukan di 17 kabupaten kota,” pungkasnya. (Rk)

 

Facebook Comments Box