
Baubau, Datasultra.com- Delapan orang Camat yang ada di Kota Baubau menerima kendaraan dinas (Randis) dari Pj Wali Kota Baubau, Rasman Manafi.
Serah terima Randis tersebut berlangsung di Palagimata Kantor Wali Kota Baubau, Senin 1 April 2024.
“Ini kendaraan dengan spesifikasi tertinggi di kelasnya, jadi para camat yang menerimanya juga harus memberikan pelayanan yang terbaik, yang tertinggi,” ucap Pj Wali Kota Baubau, Rasman Manafi.
Pj Wali Kota Baubau berharap kendaraan dimaksud mampu mendukung operasional camat dalam menjangkau wilayah kerjanya.
“Jangan iri, kenapa Camat mendapat kendaraan baru. Kenapa, karena gobang Camat itu garuda, dari sila satu hingga sila kelima semua diurus Camat. Beda dengan Kadis,” tegasnya. (Sir)
Facebook Comments Box





