Yudhianto Kembalikan Berkas Pendaftaran Cawalkot Kendari di Tiga Parpol

Yudhianto Mahardika mengembalikan berkas pendaftaran wali Kota Kendari, di Partai Perindo. Rabu 24 April 2024.
Listen to this article

Kendari, Datasultra.com – Yudhianto Mahardika mengembalikan berkas pendaftaran calon Wali Kota Kendari secara serentak di tiga partai politik yaitu Partai Perindo, PDIP, dan Nasdem, Rabu 24 April 2024.

Pengembalian berkas itu, Yudhianto Mahardika didampingi oleh Tim Liaison Officer (LO) Sastra Alamsyah. Kedatangan mereka disambut baik oleh pengurus partai.

Sekretaris Partai Nasdem, Jamal Nico mengatakan, terdapat 11 calon Wali Kota Kendari yang telah mengambil formulir pendaftaran.

“Soal kader atau bukan itu tidak jadi masalah, semua berpeluang bisa mendaftar,” ujarnya.

Sementara di Partai Perindo, Yudhianto Mahardika merupakan calon Wali Kota Kendari yang pertama mengembalikan berkas pendaftarannya.

Yudhianto Mahardika mengatakan, pihaknya sangat siap untuk maju di Pemilihan Wali Kota (Pilwali) 2024 yang akan datang.

“Saya menyatakan siap untuk maju di Pilwali. Selain Perindo, PDIP, dan Nasdem, kami sementara menunggu terbuka pendaftaran di partai Gerindra,” bebernya.

Ia optimis untuk maju dan siap mengabdi kepada masyarakat Kota Kendari untuk menuju perubahan yang lebih baik.

Diketahui, pengurus partai hari ini telah menerima berkas pendaftaran Yudhianto Mahardika secara lengkap sesuai aturan yang berlaku. (Rk)

 

Facebook Comments Box