Satpol PP Baubau Temukan Ledis Baru di THM Belum Miliki Kartu Domisili

Kasat Pol PP Kota Baubau, LM Takdir.
Listen to this article

Baubau, Datasultra.com- Satpol PP Kota Baubau bersama dengan aparat gabungan TNI-Polri menggelar razia rutin, Selasa malam 11 Juni 2024.

Dalam razia tersebut, aparat gabungan menyisir seluruh Tempat Hiburan Malam (THM) yang ada di Kota Baubau. Turut bergabung dalam razia tersebut, Bapenda Kota Baubau.

Kasat Pol PP Kota Baubau, LM Takdir menuturkan, razia yang dilakukan tersebut merupakan kegiatan rutin Satpol PP, bukan hanya karena menjelang lebaran Idul Adha.

Kata dia, saat menggelar razia di THM pada Selasa malam, pihaknya menemukan beberapa ledis (karyawan) THM yang belum memiliki kartu domisili.

Di THM, lanjut dia, pihaknya melakukan pemeriksaan terhadap ketertiban, kewajiban pajak, izin dan lain- lainnya.

“Setelah lebaran Idul Fitri kemarin kan banyak ledis-ledis baru di THM, jadi kita himbau mengenai kartu domisilinya, karena kita periksa dan ada beberapa ledis yang belum punya kartu domisili,” ujarnya.

Satpol PP Kota Baubau pun memanggil pengelola THM untuk segera menguruskan kartu domisili untuk karyawan barunya tersebut.

“Semua THM (di Kota Baubau) kita sudah razia,” tandasnya. (Sir)

Facebook Comments Box