Update Peringatan Dini di Sultra Selama Sepekan

Update Peringatan Dini di Sultra Selama Sepekan.
Listen to this article

Kendari, Datasultra.com- Pj Gubernur Sultra, Andap Budhi Revianto kembali merilis update peringatan dini informasi MKG yang berlaku 26 Juli sampai 1 Agustus 2024.

Mulai dari informasi cuaca, tanggal 26 Juli 2024, berpotensi hujan sedang hingga lebat yang dapat disertai guntur dan angin kencang di wilayah Kolaka Timur, Konawe Utara, Konawe Selatan, Konawe, Muna, dan Buton.

Kemudian tanggal 27 Juli 2024, berpotensi hujan sedang hingga lebat yang dapat disertai guntur dan angin kencang di wilayah Konawe Selatan.

Selanjutnya, info gelombang tinggi tanggal 29 Juli 2024, berpotensi gelombang dengan ketinggian >= 1,25 meter ( sedang ) di wilayah Perairan Utara Wakatobi bagian Timur, Perairan Selatan Wakatobi, Laut Banda Timur Sultra bagian Selatan.

Tanggal 30 Juli 2024, berpotensi gelombang dengan ketinggian >= 1,25 meter ( sedang ) di wilayah Perairan Manui Kendari bagian Timur, Perairan Baubau, Perairan Wakatobi, Laut Banda Timur Sultra.

Kemudian tanggal 31 Juli sampai1 Agustus 2024,berpotensi gelombang dengan ketinggian >= 1,25 meter ( sedang ) di wilayah Perairan Banggai bagian Selatan, Perairan Teluk Tolo, Perairan Manui Kendari, Perairan Baubau, Perairan Wakatobi, Laut Banda Timur Sultra. (As)

Facebook Comments Box