Militan Tina-Ihsan Gelar Aksi Sosial Jumat Berkah di Kendari, Bagi-Bagi Makanan Gratis untuk Warga Kurang Mampu

Militan Tina-Ihsan Gelar Aksi Sosial Jumat Berkah di Kendari, Bagi-Bagi Makanan Gratis untuk Warga Kurang Mampu
Listen to this article

Kendari, Datasultra com- Puluhan ibu-ibu Militan Tina-Ihsan menggelar aksi sosial Jumat Berkah dengan membagikan paket makanan gratis di empat titik di Kota Kendari, Jumat 27 September 2024.

Aksi ini menyasar pemulung, pedagang kaki lima, tukang becak, dan kaum dhuafa di wilayah Puwatu, Andonohu, Pelabuhan, dan Pasar Kota.

Ketua Militan Tina-Ihsan, S Adelina, menyatakan bahwa kegiatan ini merupakan wujud nyata dari rasa empati dan kepedulian terhadap sesama.

“Aksi Jumat Berkah ini bertujuan untuk menanamkan rasa berbagi rezeki, yang akan kami lakukan secara rutin setiap Jumat,” ungkapnya.

Senada dengan itu, Hayati Hasan, salah satu anggota Militan Tina-Ihsan, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan hasil urunan sukarela dari para militan.

“Semoga kita semua selalu diberi kesehatan, umur panjang, dan rezeki yang berlimpah, serta Tina-Ihsan dimudahkan jalannya menuju kursi Gubernur dan Wakil Gubernur Sultra. Aamiin,” tuturnya.

Marni, salah seorang pemulung yang menerima bantuan, mengucapkan rasa syukur atas kebaikan yang diterimanya.

“Terima kasih, semoga rezeki mereka semakin lancar, dan semoga calon Gubernur Tina-Ihsan mendapatkan hati masyarakat dan terpilih di Pilgub nanti,” ujar Marni penuh harap.

Aksi sosial ini menjadi salah satu bukti nyata dukungan Militan Tina-Ihsan dalam memperjuangkan kesejahteraan masyarakat, sembari mendukung penuh pasangan Tina-Ihsan menuju Pilgub Sultra 2024. (As)

Facebook Comments Box