BI Sultra Gelar Media Gathering, Edukasi Jurnalis Membuat Berita Ekonomi Berkualitas

BI Sultra gelar media gathering di salah satu restoran di Kendari, Rabu (12/02/2025).
Listen to this article

Kendari, Datasultra.com- Kantor Perwakilan Bank Indonesia (KPwBI) Sulawesi Tenggara (Sultra) menggelar acara media gathering dengan mengundang para jurnalis di wilayah Sultra.

Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas pemberitaan, khususnya di bidang ekonomi, dengan memberikan edukasi dan tips menulis berita yang lebih menarik dan mudah dipahami oleh masyarakat.

Acara tersebut menghadirkan M. Fajar Marta dari Kompas Institut sebagai narasumber.

Fajar, sapaan akrabnya, membagikan sejumlah tips kepada para jurnalis agar berita ekonomi tidak lagi dianggap membosankan atau sulit dipahami.

“Stigma yang melekat pada berita ekonomi adalah kurang menarik, abstrak, dan sulit dipahami oleh orang awam. Banyak angka, istilah spesifik, dan bahasa yang terasa asing,” ujar Fajar, Rabu 12 Februari 2025.

Fajar menekankan pentingnya memperhatikan perspektif ruang dan waktu dalam menulis berita ekonomi.

Selain itu, ia juga menyarankan agar jurnalis menjelaskan istilah-istilah teknis dan singkatan yang digunakan.

“Angka-angka yang menggambarkan tren sebaiknya disajikan dalam bentuk grafis agar lebih mudah dipahami,” tambahnya.

Ia juga mengingatkan tentang kesalahan umum yang sering terjadi dalam penulisan berita ekonomi, seperti penggunaan persen, persen poin, dan basis poin yang kurang tepat.

“Selain itu, seringkali nilai valuta asing tidak dikonversi ke dalam rupiah, dan penjelasan sebab-akibat yang kurang akurat,” ujarnya.

Melalui kegiatan ini, BI Sultra berharap dapat meningkatkan kapasitas jurnalis dalam menyajikan berita ekonomi yang berkualitas dan informatif.

“Kami berharap para jurnalis di Sultra dapat memberikan informasi yang lebih menarik dan mudah dipahami oleh masyarakat, khususnya dalam hal pemberitaan ekonomi,” tutup Fajar. (N1)

Facebook Comments Box