
Jakarta, Datasultra.com – Gubernur Sulawesi Tenggara, Mayjen TNI (Purn) Andi Sumangerukka, melakukan kunjungan resmi ke Gedung Merah Putih Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) di Jakarta, Kamis 19 Juni 2025.
Didampingi Ketua DPRD La Ode Tariala, Sekretaris Daerah Asrun Lio, serta sejumlah kepala perangkat daerah lingkup Pemprov Sultra, kunjungan ini menjadi langkah awal yang strategis dalam upaya membangun pemerintahan yang bersih dan akuntabel.
Langkah Gubernur Andi Sumangerukka ini menegaskan komitmennya untuk mencegah praktik korupsi sejak dini.
Ia membawa serta para kepala OPD agar mereka bisa berdiskusi langsung dengan jajaran KPK terkait program kerja, tantangan, dan solusi dalam mewujudkan tata kelola pemerintahan yang transparan.
Plt. Deputi Koordinasi dan Supervisi KPK, Agung Yudha Wibowo, menyambut baik inisiatif tersebut dan menyampaikan apresiasi atas itikad baik Pemprov Sultra.
“Kami menyampaikan terima kasih kepada Pak Gubernur atas kedatangannya. Ini merupakan hal yang positif dan patut menjadi contoh bagi kepala daerah lainnya,” ungkap Agung.
Pertemuan yang berlangsung sejak pagi hingga siang hari ini ditutup dengan sesi wawancara media di lobi Gedung Merah Putih KPK, menandai komitmen Gubernur ASR untuk terbuka dan siap diawasi oleh publik dalam menjalankan roda pemerintahan. (Sir)





