Ketua Umum INI: Notaris Komitmen Sukseskan Program Koperasi Merah Putih

Pelatihan Dasar Perbankan Syariah (PDPS) dan Diskusi Kenotariatan yang digelar di Hotel Claro Kendari, Sabtu 26 Juli 2025.
Listen to this article

Kendari, Datasultra.com – Ikatan Notaris Indonesia (INI) menunjukkan komitmennya untuk mendukung pemerintah dalam menyukseskan program Koperasi Merah Putih (KMP) melalui peningkatan kapasitas sumber daya manusia dan kolaborasi strategis di bidang ekonomi syariah.

Komitmen tersebut diwujudkan dalam kegiatan Pelatihan Dasar Perbankan Syariah (PDPS) dan Diskusi Kenotariatan yang digelar di Hotel Claro Kendari, Sabtu 26 Juli 2025.

Kegiatan ini diikuti oleh sekitar 140 peserta, terdiri dari notaris, anggota luar biasa (ALB), serta perwakilan dari Asosiasi Bank Syariah Indonesia.

Hadir pula narasumber nasional Dr. Dece Kurniadi, S.H., M.M., Deputi Direktur Hukum Pengembangan Ekonomi Syariah, yang memberikan wawasan seputar peran hukum dalam penguatan ekonomi syariah nasional.

Kegiatan ini dibuka langsung oleh Ketua Umum INI, Dr. H. Irfan Ardiansyah, S.H., LL.M., Sp.N.

Dalam sambutannya, Irfan menegaskan bahwa INI sebagai rumah besar para notaris memiliki peran penting dalam memperkuat fondasi hukum dan ekonomi nasional, termasuk mendukung keberhasilan KMP di berbagai daerah.

“Terima kasih kepada Pengurus Wilayah INI Sulawesi Tenggara yang telah mengambil bagian dalam menyukseskan program Koperasi Merah Putih. Ini adalah bentuk nyata kontribusi profesi notaris terhadap pembangunan ekonomi berbasis kerakyatan,” ujarnya.

Irfan juga menyampaikan dukungannya terhadap pembukaan program studi kenotariatan di Sulawesi Tenggara, sebagai bagian dari upaya memperluas akses pendidikan hukum dan regenerasi profesi notaris di wilayah timur Indonesia.

“117 tahun lebih kita sudah lewati sebagai organisasi profesi. Marilah kita jaga marwah ini, wadah tunggal kita, rumah besar kita bersama,” tegasnya.

Melalui pelatihan dan diskusi ini, diharapkan para notaris semakin siap mendukung ekosistem ekonomi syariah dan koperasi berbasis kebangsaan yang inklusif serta berkelanjutan. (Sir)

Facebook Comments Box