
Kendari, Datasultra.com – Sekitar 4.000 orang alumni berkumpul menggelar reuni di SMAN 1 Kendari, Sabtu, 30 Agustus 2025. Kegiatan diawali dengan jalan santai dari RS Jantung Oputa Yi Koo. Peserta finish di pelataran sekolah menengah atas di Kota Kendari itu.
Diketahui, peserta reuni sudah memadati areal Rumah Sakit Oputa Yi Koo Sejak pukul 6.30 Wita. Ada ribuan orang dengan puluhan motif baju kaos warna-warni.
Panitia memutuskan, angkatan paling tua tahun 60-an yang diberi kesempatan mengambil start pertama. Setelah itu, menyusul angkatan dibawahnya.
Ketua IKA Alumni SMANSA Kendari Pahri Yamsul berbicara mewakili Wakil Gubernur Hugua yang juga alumni SMAN 1 Kendari mengatakan, momen ini menjadi saat bersatunya semua lulusan SMAN 1 Kendari sejak tahun 1962. Selain silaturahmi antar lulusan, juga mempererat tali silaturrahmi tanpa ada batas usia atau profesi.
“Alumni kami sudah banyak, mulai dari Wakil Gubernur Hugua, kemudian tokoh tokoh Sulawesi Tenggara seperti mantan Rektor Mahmud Hamundu serta banyak lainnya, merupakan alumni, mantan pejabat dan pejabat di Sultra saat ini baik walikota atau bupati merupakan alumni,” ujar Pahri Yamsul.
Dia melanjutkan, harapan berkumpulnya alumni ini salah satunya, menjadi support bagi seluruh alumni lainnya. Sehingga, mampu membawa nama SMANSA di dunia dan Indonesia.
“Sesuai arahan pak Wagub, kami berusaha membentuk image setiap tahunya bahwa SMANSA Kendari merupakan salah satu yang terbaik di Sulawesi Tenggara,” ujar Pahri Yamsul.
Dia berharap, kontribusi alumni bagi Sulawesi Tenggara dan Indonesia bisa lebih baik. Momen ini menurut Pahri, menjadi ajang agar semua alumni SMAN 1 Kendari bisa lebih solid setiap saat.
Kepala Sekolah SMAN 1 Kendari Ruslan mengatakan, saat ini lulusan dan pelajar SMAN 1 Kendari sudah banyak tersebar di Indonesia. Mereka merupakan putra-putra terbaik yang sudah mengharumkan nama sekolah.
“Kami juga mengapresiasi pihak Pemprov Sulawesi Tenggara yang sudah membantu kami dalam hal ini 12 ruang belajar baru tahun ini dan akan digunakan untuk kebutuhan siswa,” ujar Ruslan.
Dia mengatakan, saat ini juga, SMAN 1 Kendari sudah banyak. Memberikan Kontribusi positif untuk Sultra. Perhatian Pemprov, kata Ruslan, diapresiasi alumni dan pihak sekolah sebagai salah satu perhatian terbaik pemprov bagi sekolah. (Ld)





