
Bombana, Datasultra.com – Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra), Mayjen TNI (Purn) Andi Sumangerukka, melaksanakan Safari Ramadhan 1446 H di Kabupaten Bombana, Sabtu 15 Maret 2025.
Kegiatan ini diisi dengan sejumlah agenda penting, mulai dari pelantikan pengurus organisasi kemasyarakatan hingga pembagian sembako bagi warga kurang mampu.
Gubernur tiba di Rumah Jabatan Bupati Bombana pukul 14.45 Wita dan disambut hangat oleh Bupati Bombana beserta jajaran Forkopimda setempat.
Selanjutnya, beliau menuju Gedung Auditorium Tanduale, Kantor Bupati Bombana, untuk menghadiri pelantikan Badan Pengurus Daerah (BPD) Kerukunan Keluarga Sulawesi Selatan (KKSS) masa bakti 2025-2030.
Usai pelantikan, Gubernur kembali ke Rumah Jabatan Bupati Bombana di Kelurahan Lauru, Kecamatan Rumbia Tengah, untuk berbuka puasa bersama masyarakat dan menyerahkan 9.000 paket sembako kepada warga kurang mampu.
Paket sembako tersebut diberikan sebagai bentuk kepedulian pemerintah terhadap masyarakat yang membutuhkan, terutama di bulan suci Ramadhan.
Kegiatan Safari Ramadhan ini dilanjutkan dengan Sholat Isya dan Tarawih berjamaah di Masjid Agung Nurul Iman Bombana.
Dalam kesempatan tersebut, Gubernur menyampaikan rasa syukurnya dapat bertemu langsung dengan masyarakat Bombana.
“Semoga bulan Ramadhan ini memberikan keberkahan dan kesempatan untuk semakin mendekatkan diri kepada Allah SWT. Mari kita perkuat kebersamaan dan semangat kita untuk membangun Sulawesi Tenggara menjadi lebih baik,” ujar Gubernur.
Gubernur juga menegaskan komitmennya bersama Wakil Gubernur untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui berbagai program unggulan.
Beberapa visi-misi yang disampaikan antara lain memperkuat masyarakat dengan jaminan hak sosial dan kebencanaan, meningkatkan perekonomian daerah melalui konektivitas, hilirisasi sumber daya alam, pengembangan pariwisata, dan UMKM, serta memperkuat tata kelola pemerintahan yang inovatif, akuntabel, dan berintegritas.
Selain itu, Gubernur mengungkapkan sejumlah program kerja yang akan dilaksanakan dalam 100 hari pertama pemerintahannya, di antaranya bantuan hibah untuk yayasan dan rumah ibadah, bantuan beasiswa untuk mahasiswa, layanan ambulans gratis, modal usaha untuk ibu-ibu, perlengkapan sekolah gratis, serta bantuan pupuk, benih, dan alsintan untuk sektor pertanian.
“Saya dan Bapak Hugua mengharapkan doa dan dukungan dari masyarakat Sultra, termasuk di Kabupaten Bombana. Semoga kami dapat menjalankan roda pemerintahan dengan sebaik-baiknya dan melaksanakan kebijakan pembangunan daerah untuk kesejahteraan masyarakat Sultra,” tutup Gubernur.
Gubernur mengucapkan selamat menunaikan ibadah puasa kepada seluruh umat Muslim di Bombana dan berharap agar bulan Ramadhan ini membawa berkah bagi semua.
Kegiatan Safari Ramadhan ini menjadi momentum penting untuk mempererat hubungan antara pemerintah dan masyarakat, sekaligus memperkuat semangat kebersamaan dalam membangun Sulawesi Tenggara. (As)





