Polres Baubau Terjunkan 61 Personel, Pastikan Perayaan Paskah di Gereja Berlangsung Aman dan Khidmat

Polres Baubau Terjunkan 61 Personel, Pastikan Perayaan Paskah di Gereja Berlangsung Aman dan Khidmat
Listen to this article

Baubau, Datasultra.com – Dalam rangka memastikan perayaan Hari Raya Paskah Tahun 2025 berjalan aman dan lancar, Polres Baubau menerjunkan sebanyak 61 personel untuk melakukan pengamanan di sejumlah gereja yang tersebar di wilayah hukum Polres Baubau.

Pengamanan dilakukan sejak malam hingga pagi hari, mencakup seluruh rangkaian ibadah Paskah.

Sejumlah gereja menjadi titik fokus pengamanan, di antaranya Gereja GPIB Immanuel yang berlokasi di Kelurahan Batulo, Kecamatan Wolio, serta beberapa gereja lainnya yang berada di wilayah Kota Baubau.

Langkah ini dilakukan sebagai bentuk pelayanan maksimal kepada umat Nasrani agar dapat menjalankan ibadah dengan rasa aman dan tenang.

Kapolres Baubau, AKBP Mayestika Hidayat, S.I.K., M.H., melalui Kabag Ops Polres Baubau Kompol Dudy Iswari Rasjid, S.Sos., menjelaskan bahwa pola pengamanan dilakukan secara terbuka dan tertutup.

Petugas berseragam dan berpakaian preman disebar di sekitar lokasi gereja guna mengantisipasi potensi gangguan keamanan.

“Sebanyak 61 personel kami libatkan dan disebar di titik-titik gereja yang menggelar ibadah Paskah. Kami pastikan seluruh rangkaian ibadah berjalan aman dan kondusif,” ujar Kompol Dudy.

Selain penjagaan di lokasi, aparat juga melakukan pemeriksaan di sekitar area ibadah, pemantauan arus lalu lintas, serta pengawasan terhadap situasi kamtibmas secara menyeluruh.

Upaya ini mendapat sambutan positif dari para jemaat yang merasa lebih nyaman dan tenang dalam menjalankan ibadah Paskah.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada Polres Baubau yang telah memberikan pengamanan selama kami melaksanakan ibadah Paskah. Kehadiran aparat membuat kami merasa tenang dan lebih khusyuk dalam beribadah,” ungkap salah satu jemaat GPIB Immanuel Baubau.

Sinergi antara aparat kepolisian, pihak gereja, dan tokoh agama menjadi kunci terciptanya suasana aman dan penuh khidmat selama perayaan Paskah di Kota Baubau.

Polres Baubau pun menegaskan komitmennya untuk terus hadir dalam menjaga keamanan setiap momentum keagamaan yang ada di tengah masyarakat. (Sir)

Facebook Comments Box