FORKI Kendari Gelar Training Center, 36 Atlet Siap Tempur di Kejurda Piala Gubernur Sultra

FORKI Kendari Gelar Training Center, 36 Atlet Siap Tempur di Kejurda Piala Gubernur Sultra.
Listen to this article

Kendari, Datasultra.com — Dalam rangka mempersiapkan diri menghadapi Kejuaraan Daerah (Kejurda) Piala Gubernur Sulawesi Tenggara 2025, Federasi Olahraga Karate-Do Indonesia (FORKI) Kota Kendari menggelar sesi training center (TC) bagi para atlet terpilih.

Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Ketua Umum FORKI Kota Kendari, Dr. M. Ridwan Badallah, S.Pd., MM., yang juga menjabat sebagai Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Sultra, pada Sabtu 5 Juli 2025.

Sebanyak 36 atlet hasil seleksi dari 66 peserta yang berasal dari 13 perguruan karate resmi di bawah naungan FORKI Kota Kendari, kini menjalani pelatihan intensif di Aula Mepokoaso Diskominfo Sultra.

Selain atlet utama, terdapat pula 10 atlet festival yang juga dipersiapkan untuk berlaga dalam event prestisius tingkat provinsi tersebut.

“Training center ini adalah tindak lanjut dari seleksi yang kita lakukan sebelumnya. Kami ingin memastikan para atlet benar-benar siap secara fisik, teknik, mental, dan strategi,” kata Dr. Ridwan dalam arahannya.

Ia menekankan bahwa olahraga karate bukan hanya soal kekuatan dan teknik semata, tetapi juga kedisiplinan dan taktik.

“Semua cabang olahraga adalah seni. Maka, strategi harus dibangun dari hal sederhana. Mulailah dengan latihan ringan di rumah, jaga kondisi, hindari stres, dan tetap terhidrasi,” pesannya.

Sebagai bentuk motivasi, FORKI Kota Kendari akan memberikan apresiasi khusus kepada atlet peraih medali emas, berupa hadiah seragam karate.

Ridwan menegaskan bahwa semua atlet telah terdata dalam sistem manajemen FORKI, sehingga prestasi akan tercatat dan dihargai secara sistematis.

Kegiatan training center ini berlangsung dengan penuh semangat dan antusiasme dari para atlet, pelatih, dan pengurus.

Latihan ditutup dengan yel-yel penyemangat dari seluruh peserta: “Jaya, Hebat, dan Berprestasi — Bersama!”, yang mencerminkan komitmen dan tekad kuat mereka untuk mengharumkan nama Kota Kendari di ajang Kejurda Piala Gubernur Sultra 2025. (Sir)

Facebook Comments Box