Baubau Bekerja Bersama Menuju Kota Layak Anak

Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP3A) Kota Baubau, Abdul Rahman.
Listen to this article

Baubau, Datasultra.com- Pemerintah Kota (Pemkot) Baubau terus berupaya memenuhi hak anak agar bisa tumbuh dan berkembang dengan baik di kota pemilik benteng terluas di dunia tersebut.

Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP3A) Kota Baubau, Abdul Rahman menuturkan, dukungan Pj Wali Kota Rasman Manafi dengan metode Bekerja Bersama membuatnya optimis, Baubau bisa menjadi Kota Layak Anak (KLA).

“Niat kita untuk mendapatkan predikat sebagai Kota Layak Anak (KLA) Pratama, Insya Allah kita bisa capai, karena kita juga mendapat dukungan dari Pj Wali Kota Baubau,” tuturnya, Rabu 3 Januari 2024.

Sejauh ini, pihaknya telah melakukan koordinasi dengan beberapa SKPD yang terkait dengan penilaian kota layak anak ini. Pasalnya, dalam penilaian tersebut ada lima klaster yang harus dipenuhi.

Kata dia, lima klaster hak anak dalam penyelenggaraan Kota Layak Anak berdasar undang-undang yaitu hak sipil dan kebebasan, hak lingkungan keluarga dan pengasuhan alternatif, hak kesehatan dasar dan kesejahteraan, hak pendidikan, pemanfaatan waktu luang dan kegiatan budaya, dan hak perlindungan khusus.

“Lima klaster tersebut, Insya Allah kita bisa capai karena kita optimis. Tinggal pada saat penilaian evaluasinya nanti kita bisa memasukan semua data data tersebut,” ujarnya.

Mantan Kepala BKPSDM Kota Baubau ini menambahkan, pada tahun 2022 lalu Kota Baubau hanya memperoleh nilai 372, sedangkan untuk meraih KLA Pratama itu nilainya harus 500.

Nah untuk tahun 2023, lanjut dia, penilaiannya itu dilakukan pada tahun 2024 ini. Dimana, tahapannya dimulai pada Maret 2024, dan pengumumannya pada bulan Juni 2024.

“Kita berharap, sebenarnya yang kita kejar dari Kota Layak Anak ini supaya kebijakan pemerintah bagaimana bisa memenuhi hak anak. Tentu berbagai fasilitas akan kita dorong untuk memenuhi itu, sehingga anak bisa tumbuh dan berkembang dengan baik di Kota Baubau ini,” tandasnya. (B1)

Facebook Comments Box