Mudahkan Pelayanan, BPJS Keliling Ramai dikunjungi Masyarakat Bataraguru

Mudahkan Pelayanan, BPJS Keliling Ramai dikunjungi Masyarakat Bataraguru.
Listen to this article

Baubau, Datasultra.com – Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan Cabang Baubau kembali menghadirkan layanan Mobile Customer Service (MCS) atau kini dikenal dengan sebutan BPJS Keliling untuk memberikan pelayanan secara langsung dan mempermudah peserta program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) dalam mendapatkan informasi.

BPJS Kesehatan selaku penyelenggara program JKN saat ini telah banyak diketahui dan dimanfaatkan oleh masyarakat khususnya di Kelurahan Bataraguru, Kecamatan Wolio, Kota Baubau, tempat BPJS Keliling kali ini dilaksanakan.

“Kami pihak kelurahan sangat mengapresiasi dan mendukung kegiatan BPJS ini. Kegiatan ini telah dilakukan beberapa kali ya, kalo tidak salah ini sudah yang kedua. Kami sangat dibantu oleh BPJS dan memudahkan layanan kepada masyarakat. Tadinya mungkin belum punya BPJS sehingga bisa mendapatkan BPJS, yang tadinya mungkin sudah tidak aktif sehingga bisa aktif dan itu kami sangat mengapresiasi dan berterimakasih kepada pihak BPJS,” ucap Sekretaris Lurah Bataraguru, Nur Aeni, Jumat 19 Juli 2024.

Kata dia, layanan BPJS Keliling yang bertujuan untuk mendapatkan kemudahan pelayanan mengenai Program JKN sejauh ini telah mendapatkan antusiasme masyarakat yang cukup besar.

“Saya rasa kegiatan ini disambut dengan sangat postif dari masyarakat. Hal ini dapat dilihat dari banyaknya jumlah peserta yang datang. Karena kami melihat tingginya antusias masyarakat, kami sangat berterima kasih, mudah – mudahan kegiatan ini kedepannya terus dilaksanakan, dan pengetahuan masyarakat tentang program JKN dapat meningkat,” ujarnya.

Kedepan, sambung Nur Aeni, kedua belah pihak yakni pihak Kelurahan Bataraguru dan pihak BPJS Kesehatan diharapkan tetap terus bekerjasama untuk memberikan pelayanan administrasi program JKN yang terbaik terutama bagi warga yang ada di Kelurahan Bataraguru.

“Harapan kedepannya mungkin kegiatan ini bisa ditingkatkan lagi dan bisa kolaborasi untuk kegiatan yang berhubungan dengan program JKN, karena tidak dapat dipungkiri masih banyak orang yang perlu diinformasikan terkait pelaksanaan program JKN ini, karena program ini ada tugas semua pihak termasuk kami yang ada di kelurahan,” sambungnya.

Sementara itu, Kepala BPJS Kesehatan Cabang Baubau, Diah Eka Rini menyampaikan, kegiatan BPJS Keliling ini adalah kanal layanan administrasi bagi peserta JKN yang mengedepankan prinsip ‘jemput bola’.

“Pelaksanaan BPJS Keliling itu sendiri merupakan salah satu bentuk upaya kami untuk mendekatkan diri dan memudahkan para peserta dalam mengakses layanan administrasi kepesertaan JKN mereka tanpa harus datang terlebih dahulu ke Kantor BPJS Kesehatan, maka dari itu kami bekerjasama dengan pemerintah setempat dalam hal ini kelurahan karena pihak kelurahan yang lebih dekat dengan masyarakat,” katanya.

Di lokasi pelayanan BPJS Keliling, lanjut Diah, masyarakat dapat melakukan pendaftaran peserta mandiri, permintaan informasi dan pengaduan, perpindahan Fasilitas Kesehatan (faskes) tingkat pertama, bahkan peserta akan dibantu oleh petugas BPJS Kesehatan langsung untuk mengunduh Aplikasi Mobile JKN.

Selain itu, melalui BPJS Keliling masyarakat akan mendapatan informasi terkait dengan hak dan kewajiban mereka sebagai peserta program JKN.

“Masyarakat juga dapat mengetahui bagaimana prosedur layanan, manfaat yang akan didapat nantinya, kewajiban melaporkan perubahan data mereka, pembayaran iuran bagi peserta segment mandiri atau PBPU, serta informasi lainnya yang tidak kalah pentingnya. Disamping itu layanan BPJS Keliling juga bisa menjadi sarana bagi masyarakat untuk menyampaikan keluhannya kepada petugas BPJS Kesehatan yang berada di lokasi saat itu, agar bisa segera ditangani sesuai dengan prosedur dan ketentuan yang telah berlaku,” tandasnya.(Sir)

Facebook Comments Box