
Buton, Datasultra.com- Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Buton, Basiran-Rafiun dengan tekad kuat membawa perubahan signifikan bagi Buton dan Indonesia, mengedepankan potensi besar aspal Buton sebagai primadona di negeri sendiri.
Basiran, yang berpasangan dengan La Ode Rafiun, mengungkapkan bahwa perjalanan mereka menuju Pilkada Buton 2024 tidaklah mudah, namun kehadiran dukungan dari Partai Amanat Nasional (PAN) menjadi keberkahan tersendiri.
“Perjalanan kami untuk mendapatkan dukungan dari partai politik begitu penuh tantangan. Namun, Alhamdulillah, Tuhan memberikan Barakah kepada kami melalui keputusan Mahkamah Konstitusi yang memungkinkan PAN mengusung pasangan calon bupati dan wakil bupati di Pilkada Buton,” ujar Basiran usai pemeriksaan kesehatan di RSUD Baubau, Jumat 30 Agustus 2024.
Dengan dukungan penuh dari DPW dan DPP PAN, serta jaringan kuat PAN di Buton, pasangan ini optimis membawa perubahan signifikan bagi Buton.
Basiran, yang merupakan lulusan STPDN dan pernah menjabat sebagai Pj Bupati Buton, menegaskan bahwa keberhasilan mereka dalam kontestasi politik ini tidak hanya bergantung pada kekuatan partai.
“Kami memerlukan dukungan dari seluruh lapisan masyarakat Kabupaten Buton untuk mewujudkan Buton yang maju dan berdaya saing, agar percepatan pertumbuhan ekonomi lebih cepat tercapai,” katanya.
Kata dia, La Ode Rafiun yang juga Ketua DPD PAN Buton dan mantan Ketua DPRD Buton, memiliki pengalaman politik yang luas dan kini menjabat sebagai Wakil Ketua DPRD Buton.
Pengalaman ini diharapkan dapat memperkuat visi pasangan Basiran-Rafiun dalam mengembangkan potensi besar Buton, khususnya dalam sektor aspal.
Basiran mengingatkan bahwa saat ia menjabat sebagai Pj Bupati Buton, ia berhasil menarik perhatian Presiden Jokowi untuk melihat langsung potensi aspal Buton.
“Kami berharap, di bawah pemerintahan Prabowo-Gibran, hilirisasi aspal akan kembali digalakkan sehingga aspal Buton bisa menjadi primadona di negeri sendiri dan Indonesia mampu menjadi negara swasembada aspal,” harapnya.
Pasangan Basiran-Rafiun optimis bahwa dengan visi yang kuat dan dukungan dari berbagai pihak, Buton akan menjadi daerah yang maju dan berdaya saing, serta mampu mengoptimalkan potensi besar aspal Buton untuk kesejahteraan masyarakat dan pembangunan nasional. (Sir)





