
Kendari, Datasultra.com- Pj Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra), Andap Budhi Revianto memimpin apel gabungan yang rutin dilaksanakan di Kantor Gubernur Sultra, Senin 30 September 2024.
Apel ini dihadiri oleh Sekretaris Daerah Sultra, para Kepala OPD, serta seluruh pejabat struktural, fungsional, dan pegawai di lingkup Pemprov Sultra.
Pj Gubernur Andap menyampaikan sejumlah arahan penting terkait pelaksanaan tugas pemerintahan, perkembangan daerah, dan persiapan menjelang Pilkada serentak. Ia menekankan enam hal utama, dimulai dengan perpanjangan masa jabatannya hingga 5 September 2025 berdasarkan Perpres No. 98, yang hanya menyisakan waktu efektif 57 hari sebelum Pilkada.
Andap mengingatkan pentingnya menjaga persatuan dan menghindari potensi konflik yang dapat mengganggu stabilitas daerah.
Kondisi keuangan daerah juga menjadi sorotan, di mana fiskal Sultra masih bergantung pada dana transfer pusat, dengan PAD hanya mencakup 36 persen dari total anggaran. Upaya peningkatan PAD dan pengurangan ketergantungan pada pusat menjadi salah satu prioritas Pemprov Sultra.
Dalam bidang pelayanan publik dan birokrasi, Pj Gubernur menekankan perlunya perbaikan, terutama dalam penyediaan layanan kesehatan di Kota Kendari sebagai ibu kota provinsi. Selain itu, tantangan yang dihadapi pada tahun lalu terkait perubahan iklim seperti El Nino dan El Nina menjadi pembelajaran penting bagi pemprov dalam menghadapi situasi ke depan.
Menjelang Pilkada serentak, stabilitas inflasi yang saat ini berada di angka 1,6 persen juga menjadi perhatian. Andap mengingatkan bahwa inflasi yang tinggi dapat menyebabkan kenaikan harga kebutuhan pokok dan berpotensi memicu kerawanan sosial.
Yang paling penting, Andap mengajak semua pihak untuk menjaga persatuan di tengah perbedaan politik menjelang Pilkada. Ia menegaskan pentingnya menciptakan kondisi yang aman dan damai, serta menghindari perpecahan yang dapat memicu kerusuhan.
Pada akhir arahannya, Pj Gubernur memberikan penghargaan kepada semua pihak atas dukungan dan kerjasama selama masa jabatannya, khususnya dalam peningkatan layanan kesehatan melalui rumah sakit jantung. Ia berharap Sultra terus berkembang dalam suasana yang aman dan kondusif.
“Semoga seluruh aparatur Pemprov Sultra terus bersemangat dalam menjalankan tugas dan pengabdian untuk memajukan daerah,” tutupnya.
Apel gabungan ini menjadi momentum penting dalam menekankan persiapan daerah menghadapi Pilkada dan tantangan pembangunan yang berkelanjutan. (As)





